Penerimaan Mahasiswa Baru STMM “MMTC” mulai dibuka pada 20 Februari 2017. Bagi lulusan SMA/SMK/MAN yang sederajat yang berminat berkarir di industri kreatif, dapat menggunakan kesempatan seleksi PMB 2017 untuk menjadi mahasiswa baru  di kampus yang dikenal dengan “The Real Brodcasting and Multimedia Campus” .

Tahun 2017 , Sekolah Tinggi Multi Media “MMTC” Yogyakarta menyediakan  405 kursi bagi mahasiswa baru dengan 6 program studi  yang ditawarkan :

Program Diploma IV Jurusan Penyiaran dengan 3 (tiga) program studi, yaitu :

1. Prodi Manajemen Produksi Siaran

2. Prodi Manajemen Produksi Pemberitaan

3. Prodi Manajemen Produksi Siaran

Program Diploma IV Jurusan Animasi dan Desain Teknologi Permainan, dengan program studi :

1. Prodi Animasi

2. Prodi Desain Teknologi Permainan

Program Strata 1 Jurusan Komunikasi dan Informasi Publik, dengan program studi :

1. Prodi Manajemen Informasi Komunikasi

Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru dilaksanakan secara online melalui  website resmi STMM “MMTC” Yogyakarta,  demikian pula untuk Informasi pendaftaran, Jadwal PMB, Alur pendaftaran dan Alur  Pembayaran dan kompetensi lulusan  dapat diakses informasinya melalui  pmb.mmtc.ac.id