Kepala Badan Litbang SDM Kementerian KOMINFO Lantik Anggota Senat STMM  Periode 2018 – 2022

Jumat (6/7-2018) Kepala Badan Litbang SDM Kementerian Kominfo, Dr. Ir. Basuki Yusuf Iskandar, MA. melantik anggota senat Sekolah Tinggi Multi Media (STMM) periode 2018 – 2022 di Auditorium kampus STMM “MMTC”.
  Para anggota senat yang dilantik,  terdiri atas : 
1. Ketua Senat :  Ketua STMM
2. Ketua Komisi Pendidikan dan Penalaran  :  Puket I Bidang Akademik  
Anggota : Ka. Jur. Penyiaran
Anggota : Ka. Jur.  Animasi  dan Desain Teknologi Permainan (DTP)
Anggota : Dra. Rinawati Ciptaningrum, M.Sn.
Anggota : Drs. Sigit Purnomo, M.Si.
3. Ketua Komisi Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat : Ka. Pus Penjaminan Mutu
Dan Pengembangan Pembelajaran
Anggota : Karna, S.PT. M.Sn.
Anggota : Dra. Dwi Korina Relawati, M.Sn.
Anggota : Drs, Priyo Wintar Y. M.Kom.
4. Ketua Komisi Kerjasama dan Keuangan : Puket II Bidang Administrasi Umum
Anggota :  Ka. Jur. Komunikasi Dan Informasi Publik
Anggota : Sugiyo. SE. MM.
Anggota : Darjito Chadori, SE. MA.
5. Ketua Komisi Etika  : Puket III Bidang Kemahasiswaan   
Anggota :  Sunarsa, SPT. M.Sn.
Anggota : Dr. Dra. Sintar Nababan, M.Si.
Anggota :  Imam Subechi, M.Sn. 

Dalam kesempatan itu,  turut dilantik pula, Pejabat yang ditetapkan dengan Surat Keputusan Ketua Sekolah Tinggi Multi Media (STMM)
1.  Kepala Pusat Penjaminan Mutu dan Pembelajaran : Drs. Bambang Sujarwadi, M.Pd. 
2.  Ketua Program Studi Manejemen Teknik Studio Produksi (Matekstosi) : Sunarsa, M.Sn.

Dalam sambutannya, Kepala Badan Litbang SDM Kemkominfo menyampaikan, bahwa Senat berperan strategis dalam pengembangan kelembagaan suatu perguruan tinggi.  Oleh karena itu, diharapkan para anggota senat yang dilantik dapat bekerja maksimal dalam mengembangkan visi dan misi STMM.    Dr.Ir.  Basuki Yusuf Iskandar, MA. juga menyinggung  program pendidikan di kampus STMM yang dipandang sangat menjanjikan ,  karena unik dan sangat  spesifik.   Dengan menghasilkan lulusan  yang  prospektif  dan profesional untuk  mendukung  industri multimedia, yang sedang menjadi primadona di Indonesia saat ini.       Oleh karena itu, pihaknya akan mendukung bila Sekolah Tinggi Multi Media yang banyak dikenal sebagai  STMM “MMTC”  ini, dipersiapkan menjadi  “ Industrial University”  yang support untuk industri di sektor multimedia.
Selain itu, Ka. Badan Litbang SDM Kemkomifo juga mengajak para  dosen dan staf akademik  berperan aktif dengan membentuk unit-unit usaha yang dapat menjadi wadah kreatifitas mahasiswa  dan seluruh civitas academica STMM, misalnya dengan mendirikan Production House (PH). 
Dalam akhir sambutannya, Ka. Badan Litbang SDM Kemkominfo berharap, agar para anggota senat tetap menjunjung tinggi integritas, mampu membangun komunikasi yang baik dengan semua unsur, serta mampu membangun sinergi guna kemajuan STMM.  
Turut hadir dalam pelantikan anggota senat di Auditorium kampus STMM “MMTC”, para pejabat structural akademik dan non-akademik, serta tamu undangan dari jajaran Kementerian Kominfo.  (L.Ag – 2018)