Gelar Kuliah Umum Komunikasi Kebijakan, STMM Hadirkan Wamenkominfo



Yogyakarta. 11 Oktober 2024. Sekolah Tinggi Multi Media ( STMM) Kominfo gelar kuliah umum dengan tema Komunikasi Kebijakan. Acara berlangsung di Ruang Teater Gedung Transformasi Digital Kampus STMM Jl Magelang Km 6 Sleman Yogyakarta. Acara dibuka langsung oleh Kepala Badan Pengembangan SDM Kominfo Hary Budiarto. 

Hadir dalam kuliah umum ini Nezar Patria Wamenkominfo I sebagai keynote speaker, Guru Besar UGM Profesor Purwo Nugroho, Dr. Budi Irawanto dari Fisipol UGM dan Dr. Rian Nugroho Ketua Masyarakat Kebijakan Publik Indonesia (MAKPI).

Komunikasi kebijakan menjadi hal yang sangat penting sebagai peran dari Kominfo. Melalui komunikasi kebijakan, stabilitas baik politik, ekonomi, sosial dan budaya dapat dioptimalkan guna mendukung kesejahteraan masyarakat. 

Komunikasi kebijakan merupakan komunikasi pemerintah dengan rakyatnya dan merupakan bentuk partisipasi publik. Terlebih di era digital, pembangunan ekosistem digital harus diarahkan untuk mendorong komunikasi kebijakan, demikian Prof Purwo Santoso menggaris bawahi paparannya. 

Dalam Paparannya, Dr. Budi Irawanto menyatakan bahwa ekspektasi dan aspirasi publik selalu berkembang, sedangkan komunikasi sifatnya memang dinamis sehingga model komunikasi kebijakan akan selalu berubah.  

Senada dengan dua narasumber lainnya, Dr. Rian Nugroho mendefinisikan hubungan pemerintah dengan rakyatnya harus tidak bertepuk sebelah tangan, meaning dalam komunikasi kebijakan menjadi core utama dan transformasi digital harus bisa memfasilitasi komunikasi kebijakan. 


Acara ini dilaksanakan secara hybrid dengan jumlah peserta 517 orang, 117 hadir secara offline dan 400 diantaranya hadir online dari berbagai daerah termasuk para penerima beasiswa kominfo yang sedang menjalankan studi di berbagai negara seperti Perancis, Inggris, China dan Australia. 

Ketua STMM Noor Iza, mendukung penuh kegiatan ini dan berharap agar STMM semakin banyak menghadirkan diskusi kritis yang melahirkan berbagai solusi bagi kepentingan bangsa. " Saya sangat mengapresiasi kegiatan ini dan harus dibudayakan pemikiran kritis yang melahirkan solusi" papar Noor Iza. 

Acara kuliah umum ini merupakan rangkaian kegiatan peresmian Gedung Transformasi Digital STMM Kominfo yang berlokasi di Jalan Magelang Km 6 Sleman Yogyakarta. 

Rilis Resmi Humas STMM 
CP 082138800111
info@mmtc.ac.id 
www.instagram.com/mmtc.id 
Humas STMM